Selasa, 28 Februari 2012

Nenek Gayung – Cerita Horor Metropolitan


Tahun 2012, Tahun Shio Naga Air, membawa cerita mistis yang cukup fenomenal : Nenek Gayung. Hadir di awal november 2011, cerita horor tentang Nenek Gayung ini mendadak populer di awal tahun 2012 ini.

Budaya metropolitan ibukota Jakarta, yang bersifat materialis, realis dan individualis seolah tercoreng dengan hadirnya kekuatan mistis yang sangat tidak realistis. Kisah hantu Nenek Gayung, yang disebut sebagai hantu, atau sosok mahluk gaib sebangsa Jin dan Siluman seolah menjadi teror tak nampak. Ya, Jakarta telah memiliki Urban legend baru : Nenek Gayung.

Dibawah pilar-pilar beton jalan layang, dibawah jutaan mobil dan motor yang berseliweran di jalanan ibukota, kisah Nenek Gayung ini menjelma.

Nenek gayung disebut-sebut memiliki ciri fisik yang menarik. Seorang wanita tua renta, berpakaian serba hitam dengan membawa sebuah tikar lusuh dan gayung. Teror yang disebarkan oleh kisah mistis ini cukup fenomenal, hanya dengan bercakap-cakap dengan sosok ini, maka dikisahkan sang hantu malam harinya akan mendatangi orang tersebut, meletakkan tubuh orang tersebut yang entah kenapa tidak bisa berbuat apa-apa diatas tikar yang dibawanya, kemudian memandikannya dengan gayung yang dibawanya. Dan, yang mengerikan adalah, setelah itu, disebutkan bahwa kemudian orang tersebut akan meninggal esok harinya.

    Sebagian kisah lain menyebutkan bahwa nenek gayung ini adalah tumbal atau korban dari sebuah proyek Megapolitan Jakarta, dan beberapa cerita minor tentang bahwa Nenek Gayung ini adalah sosok paranormal yang ditugaskan untuk mencari tumbal-tumbal dalam proyek pengembangan jalan di Ibukota.

Cerita yang berbau mitos, mistis dan kebohongan ini semakin berkembang, setelah berbagai situs, blog dan portal menceritakan dan mengisahkan sosok ini.

Bahkan dibeberapa situs, seperti situs Berita Unik Terbaru, hadir puluhan komentar yang menyebutkan dan menceritakan tentang “kebenaran” sosok nenek gayung ini, bahkan sampai tahu sekarang nenek gayung tengah bergerak kemana, meneror daerah mana di ibukota – Tanggerang – Bogor – Bekasi, Penampakan Terbaru Nenek Gayung, dan lebih parahnya, bahkan sampai banyak yang sengaja mencari informasi seputar nenek ini, mulai dari asal muasal Nenek gayung sampai dengan hal mustahil : Video Youtube Nenek Gayung.

Kebenaran kisah ini sangat diragukan karena datang dari mulut ke mulut, tanpa bukti yang jelas dan hanya membawa serta menimbulkan kisah gosip yang cenderung bohong, atau lebih parah : Fitnah (kan sinenek tersebut di gosipkan gak bener, berarti fitnah).

Sepertinya aparat kepolisian dan pemerintah harus bekerja untuk meredam isu murahan Nenek Gayung ini, sehingga tidak menimbulkan keresahan di masyarakat.